parenting

Kamis, 12 Oktober 2023

Anak Perlu Diajari Salat Sejak Dini, Terapkan 4 Cara Ini

Langkah awal untuk mengajarkan anak tentang salat adalah memberikan pemahaman tentang Allah SWT.


Cahyaningrum
Ilustrasi anak salat [Pexels.com/RDNE Stock project]
Ilustrasi anak salat [Pexels.com/RDNE Stock project]

Dalam Islam, Salat merupakan tiang agama yang sangat penting. Ibadah ini juga akan menjadi yang pertama diperiksa di akhirat nanti.

Oleh karena itu, penting bagi orangtua untuk mengajarkan Salat kepada anak sejak usia dini. Berikut ini adalah 4 cara untuk mengajarkan anak tentang Salat seperti yang dilansir dari laman Kumparan:

1. Beri Pemahaman tentang Allah SWT

Langkah awal untuk mengajarkan anak tentang Salat adalah memberikan pemahaman tentang Allah SWT. Anak perlu memahami eksistensi Allah dan bagaimana kebaikan-Nya yang telah memberikan nikmat serta berkah kepada setiap manusia. Dengan cara ini, anak akan secara perlahan mengembangkan kepercayaan dan cinta kepada Allah SWT di dalam hati mereka.

2. Jelaskan Nilai Ibadah

Setelah anak memiliki pemahaman tentang keberadaan Allah, Anda dapat menjelaskan pentingnya ibadah, termasuk Salat, sebagai kewajiban tiap orang yagn beragama Islam. Ceritakan kepada anak mengenai pentingnya Salat dan konsekuensi apa yang mungkin terjadi bila kewajiban ini ditinggalkan. Lakukan penjelasan ini dengan lembut dan menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh anak, hindari penggunaan metode yang menakut-nakuti.

3. Berikan Contoh

Orangtua adalah panutan bagi anak. Anak cenderung meniru apa yang dilakukan oleh orangtua mereka. Oleh karena itu, sebagai orangtua, Anda perlu menunjukkan disiplin dalam menjalankan ibadah Salat. Anda juga dapat mengajak anak untuk Salat berjamaah. Ketika anak sudah terbiasa dengan Salat berjamaah di rumah, secara perlahan bisa diajak untuk melaksanakan Salat berjamaah di masjid, terutama anak laki-laki.

4. Biasakan Salat sesuai Jadwal

Perkenalkan anak pada jadwal Salat sesuai dengan ketentuannya. Anda dapat memulainya dengan mengajarkan Salat Zuhur, Ashar, atau Magrib, di mana anak masih aktif beraktivitas. Kemudian secara perlahan, Anda dapat membangunkan mereka untuk Salat Subuh atau membiasakan mereka untuk melaksanakan Salat Isya sebelum makan malam atau tidur.

Mengajarkan anak tentang Salat sejak dini adalah investasi penting dalam membentuk karakter dan iman mereka. Dengan pendekatan yang lembut dan penuh kasih, anak akan tumbuh dengan pemahaman yang kuat tentang nilai-nilai agama dan pentingnya Salat dalam kehidupan mereka.

Tag cara mengajarkan anak salat ajarkan anaka salat salat anak belajar salat

Terkini