Resep Nasi Sosis Oyakodon & Nugget Nigiri: Enak Bikin Lahap, Cocok untuk Bekal Anak ke Sekolah
Cobain yuk Moms, resep Nasi Sosis Oyakodon & Nugget Nigiri racikan Devina Hermawan ini, dijamin enak.
Moms yang ingin menyajikan sarapan berbeda dari biasanya, Resep Nasi Sosis Oyakodon & Nugget Nigiri racikan Devina Hermawan ini bisa dicoba.
Selain untuk sarapan, Nasi Sosis Oyakodon & Nugget Nigiri ini cocok dijadikan kreasi ide bekal untuk anak ke sekolah atau ke kantor karena enak dan simple, menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat.
Langsung aja yuk Moms, berikut Resep Sosis Oyakodon & Nugget Nigiri.
Bahan nasi:
275 gr beras
60 gr beras ketan
500 ml air
Bahan nugget nigiri:
Crispy Chicken Nugget
350 gr nasi
2 sdm mayones
¼ sdt garam
Bahan sosis oyakodon:
Sosis Beef Cocktail
4 butir telur
½ buah bawang bombai
1 batang daun bawang
Bahan saus oyakodon
45 ml kecap asin
45 ml mirin
1 sdt dashi powder / chicken powder
1,5 sdt gula pasir
150 ml air
Pelengkap:
Brokoli
Tomat ceri
Cara Membuat:
- Untuk saus, campurkan dashi bubuk, gula pasir, kecap asin, mirin, dan air, aduk rata
- Iris daun bawang dan bawang bombai kemudian sayat-sayat Kanzler Sosis Beef Cocktail
- Panggang Crispy Chicken Nugget dengan air fryer di suhu 180 derajat celcius selama 8 menit
- Campurkan nasi dengan mayones dan garam, aduk rata
- Gunting-gunting rumput laut kemudian bentuk nasi sesuai selera
- Simpan Crispy Chicken Nugget di atas nasi lalu ikat dengan rumput laut
- Panaskan wajan, tuang sedikit saus oyakodon kemudian masukkan Sosis Beef Cocktail dan bawang bombai, masak beberapa saat
- Tambahkan daun bawang kemudian kocok perlahan telur, masukkan ke dalam wajan, masak hingga matang
- Tambahkan saus oyakodon bila perlu
- Susun nasi, oyakodon, nugget nigiri, dan pelengkap lainnya ke dalam wadah
- Sosis oyakodon dan nugget nigiri siap disajikan
Oya Moms, Resep ini bisa dijadilan untuk 2 porsi. Selamat mencoba!