parenting

Senin, 12 Desember 2022

Baby Izz Diajari Nikita Willy Main Lumpur! Ini Manfaatnya buat Bayi

Baby Izz bermain lumpur bersama sang ibu, Nikita Willy di pinggir pantai. Apa manfaat main lumpur untuk bayi?


Rafaela Tunggadewi
Baby Izz main lumpur. (Instagram)

Nikita Willy diketahui saat ini tengah berada di Bali bersama keluarga kecilnya. Aktris cantik itu pun kerap membawa putra kecilnya, Issa Xander Djokosoetono atau yang lebih akrab disapa Baby Izz itu bermain di pantai.

Ternyata, selain ingin melepas penat dari ibu kota. Alasan Nikita Willy berkunjung ke Bali yaitu ingin fokus olah sensorik untuk putranya. Hal itu ia ungkap melalui kanal YouTube-nya Jessica Iskandar beberapa waktu yang lalu. 

Terbaru, Nikita Willy tampak sedang asyik bermain di pinggir pantai bersama Baby Izz. Melansir dari akun Instagram pribadinya @nikitawillyofficial94, terlihat Baby Izz tengah dilatih sensorik dengan memegang serta bermain lumpur.

“Pertama kali bermain bersama lumpur,” tulis Nikita Willy dalam bahasa Inggris.

Setelah dikenalkan oleh lumpur dengan cara dipegang, selanjutnya Nikita Willy pun sedikit menyirami badan Baby Izz dengan lumpur.

Anak pertama Nikita dan Indra Priawan itu pun terlihat senang dan enjoy menikmati permainan barunya tersebut.

Terkait hal itu, pasti banyak para orangtua yang mengatakan jika bermain lumpur itu kotor dan banyak bakterinya.

Namun, membiarkan anak bermain dan menikmati alam merupakan salah satu cara untuk menguatkan fisik dan mentalnya. 

Ada baiknya orangtua mengubah pemikiran jika  kotor itu menakutkan menjadi berani kotor itu baik.

Menurut Mary Ruebush (ahli imunologi) ada 5 manfaat anak bermain lumpur adalah sebagai berikut:

1. Saat anak bersentuhan dengan lumpur, sistem imun anak akan merespon dengan membentuk antibodi yang bisa menjaga sistem kekebalan tubuh anak saat terpapar bakteri.

2. Membiarkan anak bermain lumpur sampai menempel di baju dan anggota badan. Para orangtua tidak perlu khawatir cepat-cepat membersihkannya karena kotoran yang menempel pada kulit mengandung parasit yang bisa membantu penyembuhan luka gores.

3. Saat anak dibiasakan bermain lumpur atau kuman termasuk kotoran hewan ternyata memiliki manfaat penting bagi anak untuk mengurai resiko gangguan jantung ketika menginjak usia dewasa.

4. Menurut Mary Ruebush  (ahli imunologi), melarang anak untuk bermain kotor atau bersentuhan dengan bakteri akan membuat anak mudah terkena alergi salah satunya mudah terkena penyakit asma.

Maka dari itu, membiasakan anak bermain lumpur ternyata juga dapat menghindarkan anak dari bakteri.

5. Anak bermain lumpur secara tidak langsung akan mengeluarkan serotin di dalam otak yang akan membuat perasaan anak menjadi lebih tenang, meningkatkan mood dan mengurangi kecemasan.

Tag parenting nikita willy baby izz issa xander djokosentono

Terkini