health

Jumat, 27 Januari 2023

Erina Gudono Hamil Anak Pertama Kaesang? Ini Makanan dan Minuman Pantangan untuk Bumil

Jawaban Kaesang mengisyaratkan kalau Erina Gudono lagi berbadan dua.


Ery Syahria
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono [Instagram]

Pasangan pengantin baru Kaesang Pangarep dan Erina Gudono sejauh ini belum mengumumkan apakah mereka segera dikaruniai bayi atau belum. Soal ini, mereka pun digoda oleh Raffi Ahmad dalam sebuah program di televisi.

Awalnya, anak kedua Raffi, Rayyanz atau Cipung masuk ke set syuting. Baru setelahnya, Raffi mulai menyinggung Erina sedang hamil anak pertama atau belum.

"Biasanya kalau ada Cipung datang, mungkin bakal ada dede bayi di antara mereka," kata Raffi Ahmad.

Kaesang Pangarep tak membantah atau pun membenarkan dengan gamblang. Namun, jawaban putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut mengisyaratkan sang istri hamil.

"Masak diumumin di sini sih," ujar Kaesang Pangarep.

Mendapat jawaban tersebut, Raffi Ahmad makin penasaran. Pertanyaan Raffi lebih gamblang lagi pada Kaesang.

"Berarti udah, mas? Tokcer mas?" kata Raffi Ahmad bertanya.

Kali ini, Kaesang menolak menanggapi. Dia malah mengalihkan pembicaraan.

Terlepas benar atau tidak, ada makanan dan minuman yang harus dipantang bumil. Dilansir dari laman Alodokter, berikut makanan dan minuman yang wajib dihindari atau dibatasi bumil.

1. Susu yang tidak dipasteurisasi

Susu baik untuk bumil. Hanya saja harus dipastikan bahwa susu yang dikonsumsi sudah dipasteurisasi.

Pasteurisasi adalah proses pemanasan yang tujuannya untuk membunuh organisme berbahaya seperti kuman. 
Listeria adalah satu kuman yang bisa terkandung dalam susu yang tidak dipasteurisasi. Kuman ini dapat menyebabkan kelahiran prematur bahkan keguguran.

2. Makanan mentah

Mengonsumsi makanan mentah, kurang bersih, atau yang dimasak setengah matang bisa meningkatkan risiko terjangkit kuman dan parasit yang mungkin terdapat di makanan tersebut.

Contoh kuman yang berbahaya adalah Salmonella, Listeria, dan parasit Toxoplasma. Jika terpapar kuman-kuman tersebut, Bumil berisiko mengalami infeksi, salah satunya adalah toksoplasmosis. Penyakit ini dapat meningkatkan risiko terjadinya kelahiran prematur dan keguguran.

3. Alkohol dan kafein

Minuman satu ini wajib banget dihindari bumil. Sebab mengonsumsi minuman beralkohol saat hamil bisa menyebabkan bayi terlahir dengan kondisi fetal alcohol syndrome (FAS). Bayi dengan FAS dapat memiliki berat badan rendah dan masalah kesehatan lainnya, seperti gangguan otak, hambatan tumbuh kembang, dan cacat bawaan lahir.

Selain alkohol, minuman berkafein juga perlu dihindari atau dibatasi. Sebab, konsumsi kafein yang berlebihan dikhawatirkan bisa menyebabkan keguguran dan meningkatkan tekanan darah juga debar jantung, baik pada wanita hamil maupun janinnya.

4. Teh herbal

Beredar rumor di tengah masyarakat bahwa teh herbal yang dikonsumi bisa mencegah mencegah komplikasi kehamilan, seperti kelahiran prematur, perdarahan saat melahirkan, dan preeklamsia. Hanya saja, klaim tersebut tidak bisa dibenarkan sepenuhnya dan masih butuh penelitian lebih lanjut.

Jadi baiknya, konsultasi duu ke dokter seelum bumil mengonsumi teh herbal.

5. Makanan pedas

Bumil dianjurkan menghindari makanan apa pun yang memiliki cita rasa pedas. Sebab makanan sajtu ini berpotensi menimbulkan heartburn, yakni sensasi perih dan menyakitkan pada perut, dada, atau tenggorokan.

Meski tidak berdampak langsung pada kesehatan janin, efek makanan pedas tersebut akan membuat Bumil tidak nyaman dan bisa memicu mual dan muntah.

Tag kaesang Erina Gudono Ibu Hamil makanan pantangan ibu hamil

Terkini