Nggak Usah Beli, Ini Resep Bikin Cakwe Empuk dan lembut, Dijamin Ketagihan
Dijamin anti gagal, yuk sontek resep rahasia membuat cakwe empuk dan lembut seperti yang dijual abang-abang, Moms!
Siapa tak kenal cakwe, kudapan yang disukai banyak orang, dari anak-anak hingga dewasa.
cakwe yang dibuat dari bahan utama terigu ini sangat cocok disantap di berbagai acara, dari kumpul bersama teman, keluarga, acara arisan dan lainnya.
Makin endues bila dicocol saus pedas, bikin siapapun yang menyantapnya bakal ketagihan.
Oya, cakwe terasa enak bila teksturnya empuk dan lembut. Moms kalau ingin tahu bagaimana cara membuat cakwe empuk dan lembut, Aza Kitchen membongkar rahasianya.
Resep Cakwe Empuk dan Lembut
Bahan:
350 gr tepung terigu berkualitas
250 ml susu uht atau air (menggunakan susu UHT akan terasa gurih)
10 gr baking powder
3 gr baking soda
1 sdm oil
1 sdt garam
2 siung bawang putih cincang (untuk menghasilkan rasa gurih)
Cara Membuat:
- Campur baking powder, baking soda dan susu aduk aduk sampai larut.
- Siapkan wadah, masukkan tepung, garam dan minyak.
- Sambil diaduk-aduk masukan susu, aduk rata.
- Uleni adonan 1-2 menit sampai semua bahan mengempal dan tercampur rata.
- Tutup adonan dengan kain atau plastic wrap, diamkan selama 30 menit.
- Uleni lagi adonan sampai kalis, mulus dan elastis.
- Bagi adonan menjadi 2 bagian sama besar, bentuk memanjang dan pipihkan. Olesi dengan minyak sayur atau butter cair agar tambah gurih.
- Tutup dough yang sudah dipipihkan dengan plastic wrap dan simpan dalam kulkas 1 malam (6-7 jam).
- Setelah 1 malam, pipihkan lagi adonan dengan roll, potong potong seukuran 2 jari.
- Ambil 2 bagian adonan kecil, lalu tumpuk (olesi satu sisi adonan dengan sedikit air supaya menempel).
- Tekan bagian tengah dengan sumpit atau gagang sendok sampai benar-benar menempel.
- Siapkan wajan, panaskan minyak dengan api sedang.
- Ambil adonan, tarik kemudian goreng sampai kecoklatan.
- Sajikan selagi hangat dengan sambal atau saus bangkok.
Oya Moms, bila menginginkan cakwe yang lebih lembut, Aza Kitchen menyarankan untuk menambah 1 butir telur ayam dengan mengurangi takaran susu 50 ml. Selamat mencoba!