Mabuk Usai Pesta Tahun Baru? Begini Cara Mengatasinya
Banyak orang yang menghabiskan malam tahun baru dengan minuman beralkohol. Akibatnya terjadi hangover atau mabuk alkohol yang mengganggu aktivitas sehari-hari. Mengonsumsi beberapa jenis makanan dapat mengatasi gejala hangover, salah satunya telur.
Moms n Dads, pesta tahun baru tinggal hitungan jam. Banyak orang yang menghabiskan malam tahun baru dengan minuman beralkohol. Akibatnya terjadi hangover atau mabuk alkohol yang mengganggu aktivitas sehari-hari. Mengonsumsi beberapa jenis makanan dapat mengatasi gejala hangover, salah satunya telur.
Hangover adalah sekumpulan gejala yang umum terjadi akibat terlalu banyak mengonsumsi minuman beralkohol. Gejalanya bermacam-macam seperti sakit kepala, mual, badan lemas, iritabilitas dan rasa haus terus menerus.
Parah atau tidaknya mabuk alkohol yang dialami tergantung dari banyaknya alkohol yang dikonsumsi. Biasanya gejala-gejala tersebut akan hilang sendiri dengan tidur. Tetapi ada juga yang masih merasakan gejala mabuk hingga mengganggu aktivitas sehari-hari.
Melansir dari klikdokter, beberapa makanan berikut ini dapat meringankan gejala hangover, yaitu:
1. Telur
Moms n Dads, mengonsumsi minuman beralkohol tidak hanya bikin mabuk, tetapi juga dapat mengurangi jumlah antioksidan glutation di dalam tubuh. Akibatnya jantung akan berdebar-debar dan mulut menjadi kering.
Mengonsumsi telur dapat meringankan gejala tersebut sebab telur kaya akan sistein, yakni asam amino yang digunakan tubuh untuk menghasilkan glutation. Telur adalah sumber taurin dan asam amino sistein yang berperan membantu kerja hati. Sistein bekerja memecah asetaldehida, senyawa sisa etanol yang diproses organ hati.
Asetaldehida ini yang memicu sakit kepala ketika hangover terjadi. Sementara itu, taurin bisa meningkatkan kerja hati serta mencegah penyakit hati. Mengonsumsi alkohol secara berlebihan dapat berisiko penyakit hati.
2. Alpukat
Alpukat kaya akan kalium yang dapat melindungi tubuh dari kerusakan organ hati. Jika Moms n Dads mengonsumsi minuman beralkohol, maka akan mengalami efek diuretik sehingga membuat tubuh kehilangan elektrolit. Nah, salah satu elektrolit atau ion dalam tubuh yang dapat mengalami penurunan adalah kalium.
3. Bubur atau Oatmeal
Mengonsumsi bubur atau oatmeal dapat membantu menghilangkan efek mabuk. Sebab, jenis makanan ini mengandung karbohidrat kompleks yang bisa melepaskan gula secara lambat dan stabil.
Efeknya, suasana hati bisa meningkat sekaligus mengurangi rasa lelah berlebih. Selain itu, serat larut dalam oatmeal dapat menurunkan penyerapan kolesterol jahat jika pada pesta tahun baru Moms n Dads terlalu banyak mengonsumsi makanan berlemak.
4. Roti Gandum Panggang dengan Madu
Menurut Royal Society of Chemistry, mengolesi roti gandum panggang dengan madu saat sarapan dapat memberikan asupan natrium, kalium, dan fruktosa untuk mengembalikan kondisi tubuh saat hangover.
Sementara hasil penelitian dari Delta State University, Amerika Serikat (AS), madu dapat mempercepat proses eliminasi alkohol dari tubuh sebanyak 32 persen dan pastinya bisa jadi pilihan makanan penghilang pengar.
5. Pisang
Pisang merupakan buah yang kaya akan kandungan kalium. Karena itu, pisang sangat baik untuk menggantikan kalium yang hilang dari tubuh akibat efek diuretik, yaitu meningkatnya frekuensi buang air kecil akibat alkohol.
Moms n Dads bisa mencampurkan pisang dengan bubur oatmeal agar dapat menurunkan kolestrol sekaligus.
6. Semangka
Ketika Moms n Dads merasakan sakit kepala akibat mabuk alkohol itu berarti terjadi penurunan aliran darah ke otak.
Nah, dengan mengonsumsi semangka nyeri kepala dapat berkurang. Pasalnya semangka kaya akan L-citrulline yang dapat meningkatkan aliran darah ke otak.
7. Sup Ayam
Berdasarkan hasil penelitian dari Universitas Negeri Iowa, AS kaldu dari sup ayam lebih efektif menghidrasi daripada air putih dan ataupun minuman olahraga.
Karena itu, dengan mengonsumsi sup ayam, sup daging, soto, mi rebus, atau makanan berkuah hangat lainnya dapat mengatasi gejala mabuk alkohol.
Selain itu, sup ayam juga dapat meningkatkan jumlah natrium dan cairan di dalam tubuh.
8. Jeruk
Jeruk kaya akan vitamin C, sehingga bisa mempercepat proses metabolisme alkohol dengan mempertahankan glutation. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Moms n Dads dapat memakannya langsung.
Hindari minum jus jeruk dalam kemasan yang sudah ditambahkan pemanis buatan, karena itu dapat meningkatkan kadar gula darah.
9. Ubi
Ketika Moms n Dads mengonsumsi minuman berlkohol dalam jumlah banyak, maka tubuh akan kehilangan cadangan vitamin A. Padahal, vitamin A berfungsi untuk memerangi peradangan dan memelihara sistem kekebalan tubuh.
Karena itu, Moms n Dads dapat mengonsumsi ubi. Sebab ubi kaya akan vitamin A yang mampu mencegah peradangan serta meningkatkan imunitas tubuh.
10. Air kelapa
Air kelapa mengandung natrium, kalium, dan elektrolit lainnya yang dapat membantu memulihkan tubuh sambil menghilangkan dahaga.
Satu penelitian di Malaysia menemukan, air kelapa sama efektifnya dengan minuman olahraga untuk rehidrasi. Minuman penghilang mabuk yang aman dikonsumsi ialah air kelapa karena tidak menimbulkan efek samping mual atau sakit perut.
11. Makanan Berprotein
Saat perayaan tahun baru, Moms n Dads mungkin banyak mengonsumsi lemak, gula, atau alkohol. Hal ini akan membuat tubuh bekerja ekstra keras untuk kembali ke kondisi normal. Karena itu, Moms n Dads dapat mengonsumsi makanan berprotein tinggi sedikit demi sedikit dan sering.
Selain itu, Moms n Dads juga harus tidur yang cukup serta berolahraga secara teratur agar tubuh dapat segar dan beraktivitas kembali usai pesta tahun baru.