lifestyle

Rabu, 30 November 2022

Bikin Live TikTok Pasien Sedang Melahirkan, Nakes Ini Tuai Protes

Seorang nakes melakukan siaran langsung di ruang operasi, diketahui sang pasien tengah melakukan operasi caesar. Aksi ini menuai protes dari publik.


Rafaela Tunggadewi
Tangkapan layar video live seorang yang sedang melahirkan lewat caesar. (Tiktok)
Tangkapan layar video live seorang yang sedang melahirkan lewat caesar. (Tiktok)

Belum lama ini, beredar sebuah video di TikTok yang memperlihatkan seorang nakes melakukan siaran langsung di ruang operasi.

Seorang nakes yang diketahui juga pemilik akun TikTok @Satriiaa_ itu membuat resah netizen yang melihatnya.

Melalui akun menfess @tanyarlfes, tangkapan layar live TikTok akun Satriaaaa_ diunggah dengan caption : bisa2nya ada nakes live pas lahiran??? astaga nakes indo gini amat Yaa Tuhan…

Di sisi lain, terdapat salah satu netizen yang berhasil mencari lebih dalam rumah sakit tempat nakes itu bekerja. Dilacak bahwa ternyata lokasinya bekerja terungkap karena sebelumnya terdapat komentar yang menyebut nama rumah sakit terkait.

Salah satunya yang ditampilkan oleh akun twitter @Sinjaeshin di kolom komentar yang berhasil menemukan akun lain dari @Satriaaaa_.

"Nih dia ganti nama akun dan matiin komen. Sebelumnya ada yang komen nyebut nama RS nya, kalau ngga salah nyebut RS di sulawesi selatan," ucapnya di kolom komentar.

Diketahui, siaran langsung itu pun ditonton hingga 4.6 ribu penonton dan mendapatkan lebih dari 6 ribu likes. Postingan itu juga mendapat beragam komentar dari para netter.

“kode etik”, ucap netizen.

“KKN UDH DISUMPAH WOI”,” tutur netizen lain.

“@kemnakes”, dan tulis eggarustan mencoba untuk memperlihatkan kelakuan ini kepada kemnakes.

Melansir dari Parents, masa kehamilan tentunya masa yang penting untuk menjaga kesehatan ibu agar calon bayi dapat lahir sehat. 

Mungkin nasihat kehamilan yang paling dasar adalah jangan merokok atau berada di sekitar perokok, tetapi, terdapat hal lain yang perlu diketahui.

1. Konsumsi Makanan Tinggi Folat

Bagi calon ibu, harus konsumsi makanan seimbang dengan banyak makanan kaya folat, seperti, asparagus, lentil, bibit gandum, jeruk, dan jus jeruk. Hal ini dikarenakan asam folat sangat penting untuk perkembangan yang tepat dari tabung saraf bayi dan sangat penting untuk pembuatan sel darah merah baru.

2. Konsumsi Vitamin Prenatal

Mengonsumsi vitamin prenatal segera setelah mengetahui kabar kehamilan merupakan kebiasaan baik untuk menjaga nutrisi calon ibu dan janin. Ini dikarenakan tabung saraf bayi, yang menjadi otak dan sumsum tulang belakang, berkembang dalam bulan pertama kehamilan.  

3. Kurangi Kandungan Kimia

Karena kaitannya dengan cacat lahir, keguguran, dan masalah lainnya, calon ibu harus menghindari tembakau, alkohol, obat-obatan terlarang. Bahkan, kurangi juga penggunaan pelarut seperti pengencer cat dan penghapus cat kuku saat hamil.

Tag melahirkan operasi caesar

Terkini