health

Sabtu, 31 Desember 2022

Ternyata Membiasakan Makan Bersama Keluarga Satu Kali dalam Sehari Bisa Mencegah Penyakit Loh, Ini Penjelasannya

Biasakan makan bersama keluarga sehari sekali bisa mencegah penyakit tak menular.


Yani
Ilustrasi makan bersama. (Freepik)

Kesibukan orangtua kadang mengalahkan waktu untuk keluarga. Tentunya hal tersebut akan berdampak pada banyak hal, salah satunya kesehatan.

Lantaran itu, Wakil Ketua Perhimpunan Dokter Gizi Klinik Indonesia (PDGKI) Cabang Banten dr Juwalita Surapsari, M.Gizi, Sp.GK menyarankan agar keluarga membiasakan makan bersama setidaknya sekali dalam sehari.

Menurut Juwalita, langkah ini bisa menjadi contoh bagi anak melihat orangtuanya menerapkan pola makan sehat bernutrisi seimbang.

"Hal ini dapat menjadi sarana bagi anak-anak untuk melihat orang tua sebagai contoh yang baik dalam menerapkan pola makan sehat," katanya seperti dikutip Antara.

Juwalita mengatakan, penerapan pola makan sehat dapat mencegah timbulnya penyakit tak menular seperti jantung, kanker, tekanan darah tinggi, dll. 

Selain itu, pola makan yang sehat juga bisa meningkatkan kesehatan, menjaga kebugaran dan meningkatkan produktivitas seseorang.

Menurutnya, agar keluarga bisa menerapkan pola makan sehat, perlu edukasi kepada orangtua sebagai penyedia atau pengatur menu makanan di rumah.

"Selain itu, orangtua juga berperan sebagai role model bagi anak-anaknya dalam menerapkan pola hidup sehat," katanya.

Salah satu cara yang bisa dilakukan yakni memberikan edukasi pola hidup sehat kepada orangtua dan bisa dimulai sejak pendidikan pranikah dengan membahas Gizi keluarga.

"Selain kepada orangtua, topik hidup sehat dan pola makan sehat sebaiknya juga masuk ke dalam kurikulum pada setiap jenjang pendidikan anak," katanya.

Ia mengemukakan, masyarakat saat ini lebih sadar untuk memasukkan nutrisi penting ke dalam diet harian. Namun, sebagian besar hanya mengonsumsi nutrisi dalam bentuk suplemen dan tidak diikuti dengan pola makan yang lebih baik.

Kondisi itu terlihat dari semakin tingginya angka masyarakat yang mengalami peningkatan berat badan yang berlebihan.

Selain itu, juga didorong kebiasaan berkirim makanan dan kemudahan memesan makanan secara daring.

Tag makan bersama gizi pola makan kesehatan

Terkini