health

Jumat, 2 Desember 2022

Metode Stem Cell Bisa Obati Sindrom Prader Willi yang Diidap Anak Oki Setiana Dewi, Berapa Biayanya?

Prader Willi adalah salah satu penyakit genetik yang disebabkan oleh gangguan pada kromosom 15.


Ery Syahria
Oki Setiana Dewi [Instagram]

Putra Oki Setiana Dewi, Sulaiman Ali Abdullah mengidap penyakit langka, yakni sindrom prader willi. Salah satu pengobatan yang dijalani adalah dengan metode stem cell

Dari beberapa pengobatan yang ditempuh, stem cell paling signifikan membuat Sulaiman jadi lebih baik. 

"Makanya saya penasaran yang kedua ini," kata Oki Setiana Dewi dalam sebuah wawancara baru-baru ini. 

Prof Deby Vinski yang menangani Sulaiman menjelaskan prosedur singkat stem cell. Pertama, sel dari bagian tali pusar diambil dan dimasukkan ke dalam tubuh si kecil. 

Sel tersebut kemudian bisa mengisi sel yang kurang berfungsi.

"sindrom prader willi ada kelainan pada kromosom nomor 15. Tapi, dari akibat yang ditimbulkan bisa kita atasi dengan stem cell," ujar Prof Deby Vinski.

Menurut Prof Deby Vinski, biaya untuk menjalani stem cell berkisar belasan juta rupiah.  

Prader Willi adalah salah satu penyakit genetik yang disebabkan oleh gangguan pada kromosom 15. Ciri khas dari kelainan ini, pasien tak mengenal rasa lapar. 

Tag Oki Setiana Dewi stem cell Sindrom Prader Willi

Terkini