Jangan Sampai Seperti Ria Ricis, Yuk Lakukan Ini Biar Terhindar dari Mastitis
Mastitis bisa terjadi pada salah satu payudara atua keduanya.
Kasihan betul Youtuber Ria Ricis. Lagi dalam masa menyusui bayinya, Moana, istri Teuku Ryan ini alami mastitis atau infeksi payudara.
mastitis adalah peradangan di jaringan payudara. Kondisi ini biasanya terjadi pada ibu yang lagi menyusui.
mastitis membuat Ria Ricis alami demam yang cukup tinggi. Adik Oki Setiana Dewi ini sampai dirawat di rumah sakit.
Dilansir dari laman Halodoc, mastitis bisa terjadi pada salah satu payudara atua keduanya. Ibu menyusui akan mengalami kesulitan dalam menyusui, sehingga kegiatan menyusui pada anak akan terhambat, bahkan bisa saja terhenti.
mastitis tak membahayakan bagi Si Kecil. Karena itu, ibu pengidap mastitis disarankan untuk tetap melanjutkan kegiatan menyusui.
Kandungan antibakteri yang terkandung dalam ASI bakal melindungi bayi dari infeksi, dan mempercepat penyembuhan ibu yang terkena mastitis.
Sebagai antisipasi, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk terhindar dari mastitis. Apa saja itu? Simak berikut ini.
- Jangan menindik bagian puting payudara karena bisa meningkatkan risiko infeksi.
- Lakukan pemijatan dengan lembut pada payudara agar saluran ASI menjadi lancar.
- Banyak mengonsumsi cairan untuk mencegah terjadinya dehidrasi.
- Jangan memakai sabun saat membersihkan puting.
- kosongkan payudara ketika sedang menyusui untuk mencegah terjadinya pembengkakan dan penyumbatan ASI. Jika Si Kecil berhenti menyusu saat payudara belum sepenuhnya kosong, ibu bisa mengosongkannya dengan alat pompa ASI.
- Saat menyusui, gunakan payudara secara bergantian.
- Jangan menggunakan pakaian dalam yang terlalu ketat.
- Saat menyusui, gunakan teknik yang berbeda.
- Rajin membersihkan payudara dengan handuk hangat guna meningkatkan aliran ASI.