Akhirnya Bicara Jujur, Olla Ramlan Ragu Akan Berhijab Selamanya
Olla Ramlan jadi sorotan karena berpenampilan seksi baru-baru ini.
Penampilan Olla Ramlan belum lama ini jadi sorotan. Pasalnya, dia tak memakai hijab, melainkan turban dan dipadu pakaian yang cukup seksi.
Dari situ, netizen menilai Olla sebentar lagi akan melepas hijabnya. Mengejutkannya, Olla Ramlan tak menampik hal itu dalam konten podcast bersama Venna Melinda baru-baru ini.
Kepada Venna Melinda, Olla Ramlan mengkau tak bisa menjamin dirinya akan terus memakai hijab. Ini karena banyaknya ujian yang datang.
"Kalau dibilang istiqomah atau tidak, aku pun tidak pernah tau. Karena dalam dunia ini, segala tantangan, ujian, cobaan selalu berdatangan," kata Olla Ramlan.
Olla Ramlan enggan mengungkapkannya secara terbuka soal alasan tak yakin akan terus berhijab. Namun, Olla memberikan isyarat bahwa salah satu faktor yang memengaruhi keputusannya adalah penghasilannya sebagai seorang single parent.
"Terkadang, kita berada di titik di mana kita berpikir, 'Mengapa penghasilan kita tidak sebanyak dulu?' Nah, hal seperti itu kadang-kadang ada, jadi aku juga tidak berani mengatakan bahwa aku akan konsisten berhijab selamanya," ungkap Olla Ramlan.
Olla Ramlan adalah seorang single parent yang merawat tiga anak dengan selisih usia yang cukup besar. Putra sulungnya, Sean, akan segera memasuki kuliah, sementara dua putrinya yang merupakan anak dari Aufar Hutapea masing-masing berusia 8 dan 6 tahun.
Olla Ramlan juga mengisyaratkan bahwa ia mungkin bakal mempertimbangkan untuk melepaskan hijabnya demi mencari rezeki, daripada menjadi simpanan atau pelakor. Hal ini dikarenakan, selain anak-anaknya, Olla memiliki banyak tanggungan, termasuk rumah, mobil, dan staf yang bekerja untuknya.
"Sejujurnya, aku tidak tahu apakah aku harus melepaskan hijab tiba-tiba atau melakukan sesuatu yang lain, aku tidak tahu. Aku tidak berani berbicara terlalu jauh tentang itu," katanya.
"Aku adalah tipe orang yang lebih suka bekerja keras sendiri. Mungkin aku harus mempertimbangkan apa yang harus aku lakukan ke depannya. Tapi sejujurnya, inilah dunia yang harus kita hadapi," tambahnya.